Skip to main content

Posts

Showing posts from 2013

Ullen Sentalu

Museum pertama yang saya kunjungi adalah Ullen Sentalu yang terletak di Kaliurang Kaliurang terletak di Kabupaten Sleman, Yogyakarta, 25 kilometer dari pusat kota dengan waktu tempuh kurang lebih satu jam Banyak tempat wisata disana, salah satunya adalah museum swasta Ullen Sentalu Dulunya tempat dibangunnya museum ini adalah hutan pinus. Hingga sekarang, suasana hutan masih terasa. Tempatnya sangat sejuk dengan udara yang segar. Dengan membayar Rp. 30.000 untuk dewasa dan Rp. 15.000 untuk anak-anak dibawah 16 tahun, pengunjung dapat mengetahui seluk beluk Kerajaan Mataram yang kelak pecah menjadi 4 kerajaan beserta raja-raja, permaisuri, putra dan putri kerajaan. Dua kerajaan terletak di Yogyakarta dan kedua lainnya terletak di Surakarta. Selama didalam museum, pengunjung ditemani seorang guide yang bertugas memberi penjelasan. Jika anda mengoogling foto-foto Ullen Sentalu memang tidak terlalu banyak karena didalam museum tidak diperkenankan untuk mengambil foto. Hanya p

Bertanggungjawablah Terhadap Hidupmu

Apa yang akan anda lakukan jika besok Tuhan Yesus datang? Pertanyaan ini dilontarkan oleh Bapak Pendeta pada kebaktian hari Minggu kemarin. Tidak hanya bertanya lalu memberi jawaban, beliau turun dari mimbar dan bertanya kepada beberapa jemaat. Ada yang menjawab berdoa, menyambut dengan sukacita dan sebagainya. Saya sudah menyiapkan jawaban jika saya ditunjuk untuk menjawab. Saya akan menjawab membersihkan rumah, siapa tahu Tuhan Yesus akan mampir ke tempat tinggal saya. Tapi itu semua bukan jawabannya. Jika besok Tuhan Yesus datang maka lanjutkanlah kegiatanmu seperti biasa. Jika kamu seorang mahasiswa dan besok ada kuliah, pergilah kuliah. Jangan karena besok Tuhan datang lalu kamu bolos kuliah. Intinya, bertanggungjawablah terhadap hidupmu . Kalau kamu adalah mahasiswa, maka lakukanlah tugasmu dengan penuh tanggungjawab. Khotbah yang menarik bukan? Selain maksimalkan hidupmu , ini adalah kalimat yang powerful menurut saya Dua kalimat ini memiliki kekuat

Forever-21 Years Old

I thank God for the chance to reach another number of ages Kiranya saya tidak menjauh dari Tuhan ditahap berikut dari hidup saya Karena Tuhan tidak pernah menjauh, manusia iya Semua yang terjadi karena itulah yang terbaik Saya mendapatkan sesuatu karena memang itulah bagian saya Saya tidak mendapat hal lain karena itu bukan bagian saya Semakin hari semakin banyak hal yang tidak saya pahami Hal sederhana yang selalu saya tanyakan mengapa harus begitu Kenapa orang sangat menghargai orang lain dengan pekerjaan ‘berseragamnya’ Kenapa guru jarang dihargai Hal sederhana pula yang saya sadari itu terjadi disekeliling saya dan pada saya sendiri Manusia suka membicarakan kekurangan orang lain sebagai pembenaran atas kekurangan dirinya sendiri Hingga malam ini saya merasa berkecil hati mengenai ketulusan diantara sesama manusia Saya jarang melihat hal itu akhir-akhir ini. Saya beberapa kali berpikir untuk menjadi seorang individualis Saya tidak ingin peduli dengan

The answer of 4 months waiting

I got that finally. I mean I got the answer. Walau jawabannya adalah penolakan namun setidaknya saya telah mencoba dan berusaha. Ceritanya, saya sangat ingin mendapat beasiswa dan kuliah di luar negeri. Bukan luar negeri sesama negara berkembang, tapi saya ingin merasakan bagaimana belajar dan tinggal di negara maju. Saya sudah menginginkan dan membuat rencana ini semenjak awal kuliah S1. Saya memang suka membuat rencana, sangat suka membuat rencana, dan ini sudah menjadi kebiasaan saya. Selulusnya saya dari S1, saya akan segera mendaftar beasiswa ke Aussie! Dan rencana yang satu ini memang terwujud karena saya memang berhasil mendaftar walau telat setahun dan aplikasi saya kirim pada H-2 deadline . Beasiswa ini namanya Australia Awards Scholarship (AAS), for more info please asking mbah google. Singkat cerita, saya ditolak. Dulu saya berpikir bahwa jika saya ditolak maka pastinya saya akan seperti lagunya Dewa-Pupus “kau buat remuk seluruh hatikuuuu” lol Kenap

Sadranan Beach

Dulu saya sempat berpikir bahwa sepertinya saya tidak akan menyukai pantai-pantai di Yogyakarta karena rata-rata berpasir hitam misalnya Parangtritis. Sebetulnya saya belum pernah mengunjunginya tapi dalam bayangan saya, pantai dengan pasir hitam itu suram dan tidak menyenangkan. Ada kemungkinan saya berpendapat lain ketika saya mengunjunginya kelak. Hingga suatu hari seorang teman saya berkata bahwa tidak semua pantai di Yogyakarta berpasir hitam, pantai-pantai di Wonosari berpasir putih. Percaya tidak percaya karena katanya Wonosari itu jauh jadi saya merasa kemungkinan kecil untuk sampai kesana dan membuktikannya. Tapi, semesta berkonspirasi untuk menunjukkan pada saya pantai indah itu. Suatu pagi, ditanggal 26 Oktober 2013, saya diajak ke pantai Wonosari! Awalnya agak bimbang namun akhirnya saya memutuskan ikut. Perjalanan ke Wonosari dari Yogyakarta sekitar 3 jam naik motor dan ini adalah perjalanan terjauh saya naik motor. Jalan kesana sangat bagus seperti jala

Nanamia Pizzeria

Adalah sebuah restoran khas Italia yang saya kunjungi tanggal 15 Oktober 2013. Restoran ini mempunyai slogan “ the real authentic Italian food ” ini konon dimiliki oleh orang Italia. Terletak dibelakang Jogjakarta Plaza hotel. Saya mencoba pizza Pollo Funghi yang ingredients -nya terdiri dari tomato sauce, mozzarella, mushroom dan chicken. Ehmm sounds delicious, right? YES, IT IS! Here’s the picture: Sesuai dengan slogannya, menu disini disesuaikan dengan makanan asli Italia sehingga pizza-nya sangat tipis dan tidak mengenyangkan. Beda dengan Pizza H** yang baru makan 3 slices saja saya sudah kekenyangan, di Nanamia saya menghabiskan 3 slices dan tidak merasa kenyang hehe. Harganya tidak jauh beda dengan Pizza H**, berkisar antara IDR45.000 hingga IDR60.000. Ukuran pizzanya ada medium dan large . Untuk minumannya ada es teh, juga coke dan lain-lain. Here’s the picture of menu list: Dekorasi ruangannya dibuat mirip restoran-restoran di Italia denga

Se7en Weeks

Hello there! How’s life? Mine is good so far Hari ini adalah tepat tujuh minggu berada di Jogja yang menyenangkan ini. Kuliah lancar selancar tugasnya kyaaa Sudah mengunjungi beberapa tempat baru di Jogja Alun-alun selatan yang ada beringin kembar. Konon ketika berhasil melewati beringin tersebut maka keinginan akan tercapai. Saya mencoba sekali dan langsung berhasil yay (walau tidak sempurna karena hampir menabrak pagar pohonnya). Kelihatannya mudah tapi banyak yang gagal. Katanya yang berhati bersihlah yang bisa melewatinya. Pesan yang ingin disampaikan adalah ketika ingin menggapai sesuatu maka bekerja keraslah dan milikilah hati yang bersih. Make sense! Shopping , yang adalah tempat menjual buku dengan harga yang murah. Ada buku bajakan, ada juga yang asli. Semua bisa ditawar. Kalimilk , nah ini tempat baru favorit. Ada beberapa Kalimilk di Jogja, saya baru mengunjungi yang di Jakal karena dekat dengan kost. Kalimilk adalah singkatan dari Kaliurang Milk. Kaliurang

Trip to Ratu Boko Palace and Prambanan Temple

Enjoy weekend before the hard days come! ;) So me and my friend, Gide, made a plan to visit Prambanan Temple on Saturday (September 7 th , 2013) Rencananya berangkat jam 08.00 tapi ada satu dua tiga hal sehingga jam 09.00 kita baru berangkat hehe. Trans Jogja melayani hingga ke Prambanan karena tidak terlalu jauh dari kota. Halte terdekat tempat tinggal kami adalah Kopma UGM dan Pertanian UGM. Kami naik jalur 3B menuju Halte Jalan Solo (Meguwo) lalu transit 1A jurusan Prambanan. Setibanya di Halte terdekat Candi Prambanan, kami naik becak motor dengan biaya Rp. 10.000. Jaraknya tidak terlalu jauh, bisa ditempuh dengan berjalan kaki. Harga tiket masuk adalah Rp. 30.000 dan ada penawaran paket Ratu Boko (atau Ratu Baka) dan Candi Prambanan Rp. 45.000. Kami membeli yang paket ke 2, menunggu sebentar lalu datang minibus menjemput. Naik minibus karena Ratu Boko Palace ini terletak diatas gunung. Konon, Ratu Boko adalah tempat tinggal Putri Roro Jonggrang dan Ayahnya. Ra

(Suatu saat) Korupsi = Dinosaurus

Hari ini luar biasa! Setelah sekian lama mengagumi mereka yang bekerja penuh tekanan dari sana-sini di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), hari ini bisa menyaksikan langsung pidato ilmiah dari ketua KPK periode 2011-2015 Dr. Abraham Samad, S.H., M.H dalam rangka Kuliah Perdana Pascasarjana di Grha Sabha Pramana (GSP) UGM. Beliau masih muda, cerdas dan tentu berani. Sebelum memulai pidato ilmiahnya, diawali dengan sambutan dari Rektor UGM yang mana menyatakan bahwa Indonesia yang adalah negara agraris dan negara yang mempunyai garis pantai terpanjang dunia namun masih mengimpor beras, kedelai, garam, daging dsb ini adalah suatu ironi yang harus diberantas. Saya rasa ini adalah hal menyedihkan yang sudah menjadi rahasia umum. Bapak Abraham Samad memulai pidatonya dengan menyatakan bahwa KPK masih perlu bekerja lebih intensif dan progresif dalam menanggulangi korupsi yang disebut dengan extraordinary crime. Dilihat dari kekayaan alam yang dimiliki, Indonesia sangat kaya. Di P

Begin the New Life in Yogyakarta

Hello again Jogja ! Tanggal 26 Agustus 2013 kembali merantau ke Jogja setelah liburan sebulan di rumah. Seminggu pertama tinggal di kost saudara sambil keliling cari kost dan semuanya penuh. Akhirnya dapat juga walau sedikit mahal tapi memuaskan. Thanks a lot mom dad, I’ll study hard J Tempat tinggal itu sangat penting. Jika harus memilih, lebih baik tidak punya kendaraan daripada tidak punya rumah. Jika harus memilih! Hari ini pindah ke kost yang baru yang akan menjadi tempat tinggal hingga 6 bulan ke depan (atau mungkin lebih jika mama papa berkehendak memperpanjang). Saya pikir akan sulit beradaptasi lagi. Saya salah. Seminggu disini dan tidak ada masalah yang berarti. Masakan merantau sejak 8 tahun lalu dan masih sulit beradaptasi? ;) Hidup di Jogja itu tidak pernah terlintas dalam pikiran saya sedikitpun. Saya tipe orang yang suka membuat rencana. Bahkan rencana untuk tahun mendatang beserta Plan B -nya dan hidup di Jogja tidak pernah termasuk. Rencana-

four|years|and|eleven|months…

Don’t cry because it’s over, smile because it happened – Dr. Seuss Malang. Thank you for accepting me. Thank you for making me feels like home. Minggu ini adalah minggu terakhir saya merantau di Malang. Dua hari yang lalu adalah hari terakhir saya mengunjungi dan menghabiskan waktu di gedung FISIP UB, tempat menghabiskan banyak waktu disana dalam 4 tahun dan 11 bulan ini, untuk periode perantauan kali ini. Entah kapan saya akan mengunjunginya lagi dan entah untuk urusan apa. Demikian juga dengan jalan pulang menuju kost yang saya tinggali juga selama 4y11m ini, berjalan perlahan, mengingat kembali semua perasaan saya ketika melewati jalan ini. Malas, capek, bahagia, khawatir, bersemangat, hampa… Lalu mengingat orang-orang yang pernah bersama saya melewati jalan ini. Hari ini adalah hari minggu terakhir (juga dalam masa perantaun kali ini) saya beribadah di GKI Bromo, gereja tempat saya selalu beribadah. I thank God for a very good and inspiring preach today . H

Little Schildkröte

Adalah seekor kura-kura mungil yang dijual dekat gerbang kampus yang merupakan akses masuk dan keluar setiap harinya. Sudah sejak lama keinginan untuk memelihara hewan ini ada. Setelah bertanya-tanya, kura-kura mungil itupun akhirnya terbeli. Waktu itu sekitar tahun 2008, tahun dimana semester pertama sang pemilik sedang berlangsung. Tidak ada tanggal dan bulan waktu pembelian yang tercatat atau diingat. Kura-kura itu dibawa pulang dengan perasaan sangat riang gembira. Sang pemilik menamainya Little sesuai dengan ukurannya. Little, seperti hewan peliharaan lainnya, ada untuk menemani segala aktivitas tuannya dan mengibur mereka dengan tingkahnya. Bangun tidur, lihat Little. Pergi ke kampus, pulang kampus dan kemanapun, lihat Little sebelum berangkat dan sebelum masuk kamar karena rumah Little dekat pintu. Waktu tidur mendengar Little bergerak diantara batu-batu hiasan di tempat tinggalnya. Memberi makan. Mengganti air. Membeli hiasan-hiasan untuk rumahnya hingga Li